Makna dan Arti Lambang Garuda Pancasila (Lengkap)
Makna dan Arti Lambang Garuda Pancasila (Lengkap) - Negara Indonesia memiliki lambang negara yaitu Garuda Pancasila dengan semboyan Bhinneka Tunggal Ika. Makna semboyan tersebut ialah walaupun berbeda beda tetapi tetap satu jua. Selain itu adapula makna lambang Garuda Pancasila dan arti lambang Garuda Pancasila itu sendiri. Bentuk lambang negara Indonesia ialah burung Garuda yang menoleh ke arah kanan. Kemudian dibagian depannya terdapat perisai yang menggantung pada leher. Burung Garuda tersebut mencengkeram sebuah pita dengan semboyan yang bertuliskan "Bhinneka Tunggal Ika". Lambang negara Indonesia ini dirancang oleh Sultan Hamid II.
Rancangan Sultan Hamid II tersebut kemudian disempurnakan oleh Ir. Soekarno dan resmi sebagai lambang negara Indonesia pada tanggal 11 Februari 1950. Lambang ini diresmikan pada sidang Kabinet Republik Indonesia Serikat dengan berdasar pada Peraturan Pemerintah No. 43 Tahun 1958. Burung Garuda memiliki jumlah bulu yang bermakna tanggal kemerdekaan Indonesia yaitu 17 Agustus 1945. Kali ini saya akan menjelaskan tentang makna lambang Garuda Pancasila dan arti lambang Garuda Pancasila lengkap. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.
Berdasarkan mitologi kuno, burung Garuda merupakan tunggangan Dewa Wisnhu yang menyerupai burung elang rajawali. Garuda Pancasila memiliki filosofi agar bangsa Indonesia menjadi negara yang besar dan kuat. Burung Garuda tersebut memiliki warna keemasan yang maknanya keagungan dan kejayaan. Garuda Pancasila memiliki paruh, sayap, cakar dan ekor yang artinya kekuatan dan tenaga pembangungan. Makna lambang Garuda Pancasila tersebut mengungkapkan bahwa negara Indonesia akan menjadi sebuah negara yang maju dan selalu jaya. Arti lambang Garuda Pancasila inilah yang ingin disampaikan kepada seluruh rakyat Indonesia.
Selain itu adapula jumlah bulu pada lambang Garuda Pancasila yang maknanya tanggal kemerdekaan Indonesia (17 Agustus 1945). Berikut beberapa arti jumlah bulu pada lambang Garuda Pancasila yaitu:
Lambang Garuda Pancasila memiliki perisai yang menggantung dileher. Pada dasarnya makna lambang Garuda Pancasila tidak hanya terdapat pada jumlah bulunya saja, melainkan bentuk perisai yang terletak didepan burung Garuda tersebut. Perisai dikenal sebagai tameng dalam peradaban dan budaya Nusantara yang artinya senjata pertahanan, perlindungan dan perjuangan dalam menggapai tujuan. Perisai tersebut memiliki garis hitam tebal yang maknanya letak negara Indonesia yang dilintasi oleh garis khatulistiwa dan memiliki iklim tropis. Selain itu perisai juga memiliki warna dasar merah putih yang melambangkan bendera Indonesia. Didalam perisai tersebut terdapat lima ruang yang menjadi dasar negara Pancasila. Berikut penjelasan masing masing dasar pancasila yaitu:
Bintang Tunggal
Makna lambang Garuda Pancasila yang pertama berkaitan dengan bintang tunggal pada perisai. Bintang tunggal tersebut melambangkan sila pertama Pancasila yang berbunyi,"Ketuhanan Yang Maha Esa". Dalam perisai terdapat lambang bintang yang bersudut 5 dengan latar belakang hitam. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah cahaya rohani untuk setiap manusia selayaknya cahaya dari Tuhan.
Rantai Emas
Makna lambang Garuda Pancasila selanjutnya berkaitan dengan rantai emas pada perisai. Rantai emas tersebut melambangkan sila kedua Pancasila yang berbunyi,"Kemanusiaan yang Adil dan Beradab". Dalam perisai terdapat lambang rantai yang tersusun oleh gelang kecil berbentuk persegi dan lingkaran dengan latar belakang merah. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah hubungan antar manusia agar saling membantu satu sama lain. Bentuk gelang kecil yang persegi melambangkan seorang pria, sedangkan bentuk gelang kecil yang lingkaran melambangkan seorang wanita.
Pohon Beringin
Makna lambang Garuda Pancasila selanjutnya berkaitan dengan pohon beringin pada perisai. Pohon beringin tersebut melambangkan sila ketiga Pancasila yang berbunyi,"Persatuan Indonesia". Dalam perisai terdapat lambang pohon beringin yang akarnya tunggang masuk kedalam tanah dengan latar belakang putih. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah persatuan dan kesatuan dari negara Indonesia. Selain itu lambang pohon beringin ini juga memiliki akar akar yang menggelantung pada ranting pohon yang maknanya negara Indonesia merupakan negara kesatuan dengan bermacam macam latarbelakang budaya yang tidak sama.
Kepala Banteng
Makna lambang Garuda Pancasila selanjutnya berkaitan dengan kepala banteng pada perisai. Kepala banteng tersebut melambangkan sila keempat Pancasila yang berbunyi,"Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan". Dalam perisai terdapat lambang banteng atau lembu liar dengan latar belakang merah. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah memutuskan suatu permasalahan atau perkara menggunakan musyawarah atau berdisukusi.
Padi dan Kapas
Makna lambang Garuda Pancasila selanjutnya berkaitan dengan padi dan kapas pada perisai. Padi dan kapas tersebut melambangkan sila kelima Pancasila yang berbunyi,"Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia". Dalam perisai terdapat lambang padi dan kapas (pangan dan sandang) dengan latar belakang putih. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah adanya persamaan sosial dan menghindari adanya kesenjangan sosial antar manusia.
Selanjutnya saya akan membahas tentang makna lambang Garuda Pancasila yang berhubungan dengan warna yang digunakan. Peletakan warna dalam Garuda Pancasila tidak sembarangan dan biasanya terdapat pada setiap bagian pada lambang tersebut. Adapun penjelasan masing masing warna dalam arti lambang Garuda Pancasila yaitu:
Sekian penjelasan mengenai makna lambang Garuda Pancasila dan arti lambang Garuda Pancasila. Negara Indonesia memiliki lambang negara yaitu Garuda Pancasila dengan berbagai arti dan makna. Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih.
Rancangan Sultan Hamid II tersebut kemudian disempurnakan oleh Ir. Soekarno dan resmi sebagai lambang negara Indonesia pada tanggal 11 Februari 1950. Lambang ini diresmikan pada sidang Kabinet Republik Indonesia Serikat dengan berdasar pada Peraturan Pemerintah No. 43 Tahun 1958. Burung Garuda memiliki jumlah bulu yang bermakna tanggal kemerdekaan Indonesia yaitu 17 Agustus 1945. Kali ini saya akan menjelaskan tentang makna lambang Garuda Pancasila dan arti lambang Garuda Pancasila lengkap. Untuk lebih jelasnya dapat anda simak di bawah ini.
Makna dan Arti Lambang Garuda Pancasila (Lengkap)
Berdasarkan mitologi kuno, burung Garuda merupakan tunggangan Dewa Wisnhu yang menyerupai burung elang rajawali. Garuda Pancasila memiliki filosofi agar bangsa Indonesia menjadi negara yang besar dan kuat. Burung Garuda tersebut memiliki warna keemasan yang maknanya keagungan dan kejayaan. Garuda Pancasila memiliki paruh, sayap, cakar dan ekor yang artinya kekuatan dan tenaga pembangungan. Makna lambang Garuda Pancasila tersebut mengungkapkan bahwa negara Indonesia akan menjadi sebuah negara yang maju dan selalu jaya. Arti lambang Garuda Pancasila inilah yang ingin disampaikan kepada seluruh rakyat Indonesia.
Baca juga : Penyebab Hilangnya Kewarganegaraan Indonesia Beserta Penjelasan Lengkap
Selain itu adapula jumlah bulu pada lambang Garuda Pancasila yang maknanya tanggal kemerdekaan Indonesia (17 Agustus 1945). Berikut beberapa arti jumlah bulu pada lambang Garuda Pancasila yaitu:
- Bulu pada sayap berjumlah 17 helai yang artinya tanggal 17.
- Bulu pada ekor berjumlah 8 helai yang artinya bulan 8 (Agustus).
- Bulu di bawah perisai (pangkal ekor) berjumlah 19 helai yang artinya tahun 19
- Bulu pada leher berjumlah 45 helai yang artinya tahun 45.
Perisai
Lambang Garuda Pancasila memiliki perisai yang menggantung dileher. Pada dasarnya makna lambang Garuda Pancasila tidak hanya terdapat pada jumlah bulunya saja, melainkan bentuk perisai yang terletak didepan burung Garuda tersebut. Perisai dikenal sebagai tameng dalam peradaban dan budaya Nusantara yang artinya senjata pertahanan, perlindungan dan perjuangan dalam menggapai tujuan. Perisai tersebut memiliki garis hitam tebal yang maknanya letak negara Indonesia yang dilintasi oleh garis khatulistiwa dan memiliki iklim tropis. Selain itu perisai juga memiliki warna dasar merah putih yang melambangkan bendera Indonesia. Didalam perisai tersebut terdapat lima ruang yang menjadi dasar negara Pancasila. Berikut penjelasan masing masing dasar pancasila yaitu:
Bintang Tunggal
Makna lambang Garuda Pancasila yang pertama berkaitan dengan bintang tunggal pada perisai. Bintang tunggal tersebut melambangkan sila pertama Pancasila yang berbunyi,"Ketuhanan Yang Maha Esa". Dalam perisai terdapat lambang bintang yang bersudut 5 dengan latar belakang hitam. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah cahaya rohani untuk setiap manusia selayaknya cahaya dari Tuhan.
Baca juga : Pengertian dan Macam Macam Teori Kedaulatan Lengkap
Rantai Emas
Makna lambang Garuda Pancasila selanjutnya berkaitan dengan rantai emas pada perisai. Rantai emas tersebut melambangkan sila kedua Pancasila yang berbunyi,"Kemanusiaan yang Adil dan Beradab". Dalam perisai terdapat lambang rantai yang tersusun oleh gelang kecil berbentuk persegi dan lingkaran dengan latar belakang merah. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah hubungan antar manusia agar saling membantu satu sama lain. Bentuk gelang kecil yang persegi melambangkan seorang pria, sedangkan bentuk gelang kecil yang lingkaran melambangkan seorang wanita.
Pohon Beringin
Makna lambang Garuda Pancasila selanjutnya berkaitan dengan pohon beringin pada perisai. Pohon beringin tersebut melambangkan sila ketiga Pancasila yang berbunyi,"Persatuan Indonesia". Dalam perisai terdapat lambang pohon beringin yang akarnya tunggang masuk kedalam tanah dengan latar belakang putih. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah persatuan dan kesatuan dari negara Indonesia. Selain itu lambang pohon beringin ini juga memiliki akar akar yang menggelantung pada ranting pohon yang maknanya negara Indonesia merupakan negara kesatuan dengan bermacam macam latarbelakang budaya yang tidak sama.
Kepala Banteng
Makna lambang Garuda Pancasila selanjutnya berkaitan dengan kepala banteng pada perisai. Kepala banteng tersebut melambangkan sila keempat Pancasila yang berbunyi,"Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan". Dalam perisai terdapat lambang banteng atau lembu liar dengan latar belakang merah. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah memutuskan suatu permasalahan atau perkara menggunakan musyawarah atau berdisukusi.
Padi dan Kapas
Makna lambang Garuda Pancasila selanjutnya berkaitan dengan padi dan kapas pada perisai. Padi dan kapas tersebut melambangkan sila kelima Pancasila yang berbunyi,"Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia". Dalam perisai terdapat lambang padi dan kapas (pangan dan sandang) dengan latar belakang putih. Arti lambang Garuda Pancasila ini ialah adanya persamaan sosial dan menghindari adanya kesenjangan sosial antar manusia.
Warna Pada Garuda Pancasila
Selanjutnya saya akan membahas tentang makna lambang Garuda Pancasila yang berhubungan dengan warna yang digunakan. Peletakan warna dalam Garuda Pancasila tidak sembarangan dan biasanya terdapat pada setiap bagian pada lambang tersebut. Adapun penjelasan masing masing warna dalam arti lambang Garuda Pancasila yaitu:
- Warna hitam melambangkan keabadian. Warna hitam merupakan warna dasar dalam latarbelakang bintang tunggal dalam perisai. Selain itu warna hitam juga digunakan sebagai warna kepala banteng. Warna ini bahkan dijadikan sebaga warna tulisan dalam semboyan Bhinneka Tunggal Ika.
Baca juga : Makna dan Tujuan Proklamasi Kemerdekaan Indonesia
- Warna merah melambangkan keberanian. Warna merah tersebut berguna sebagai warna dasar dalam latarbelakang perisai sebelah kanan bawah dan kiri atas.
- Warna hijau melambangkan kemakmuran dan kesuburan. Warna hijau tersebut digunakan sebagai warna pohon beringin.
- Warna putih melambangkan kemurnian, kesucian dan kebenaran. Warna putih digunakan sebagai warna pita yang bertuliskan Bhinneka Tunggal Ika. Selain itu warna putih merupakan warna dasar dalam latarbelakang perisai sebelah kanan atas dan kiri bawah.
- Warna kuning melambangkan keluhuran, kebesaran dan kemegahan. Warna kuning digunakan sebagai warna padi, bintang, kapas dan rantai. Selain itu warna kuning juga merupakan warna dasar dari Garuda Pancasila.
Sekian penjelasan mengenai makna lambang Garuda Pancasila dan arti lambang Garuda Pancasila. Negara Indonesia memiliki lambang negara yaitu Garuda Pancasila dengan berbagai arti dan makna. Semoga artikel ini bermanfaat. Terima kasih.
0 Response to "Makna dan Arti Lambang Garuda Pancasila (Lengkap)"
Posting Komentar